Manfaatkan Waktu Luang, Karupam III Ajak WBP Bermain Musik

    Manfaatkan Waktu Luang, Karupam III Ajak WBP Bermain Musik
    Manfaatkan Waktu Luang, Karupam III Ajak WBP Bermain Musik

    SALATIGA - Memanfaatkan waktu luang, Kepala Regu Pengamanan (karupam) III Rumah Tahanan Negara (Rutan) Salatiga, Joko Nursanto mengajak Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) bermain musik bersama, Minggu (16/10/2022).

    Karupam III, Joko Nursanto mengatakan bahwa untuk mengisi waktu luang dan menjadi wadah komunikasi bersama WBP,  kami mengajak mereka bermain musik diselasar dalam Rutan.

    ''Kami mengajak mereka para Warga Binaan bermain musik, untuk mengisi waktu luang dan berkomunikasi bersama WBP ada yang mau disampaikan terkait pelayanan atau wadah keluh kesah mereka, " ujar Joko.

    Joko mengungkapkan bahwa bermain musik ini juga menjadi solusi hiburan dan rekreasi bagi WBP serta mengurangi tingkat stres selama menjalani pidana.

    "Kegiatan ini menjadi solusi hiburan dan rekreasi bagi WBP, " imbuhnya.

    Sementara itu Kepala Rutan Salatiga Andri Lesmano menambahkan bahwa seperti dalam arahan sebelumnya. Andri selalu mengajak jajaran untuk lebih aktif dan selalu kontrol wbp dalam keadaan apapun.

    "Ajak mereka komunikasi, selalu lakukan kontrol, tetapi tetap waspada dalam menjalankan tugas, " ucapnya. 

    Andri mengapreasi tim rupam III ini dengan mengajak wbp bermain musik, menjadi salah satu bentuk komunikasi positif antara petugas dan wbp. 

    "Bermain musik ini juga menjadi solusi rekreasi dan komunikasi bersama WBP serta menjadi salah satu upaya deteksi dini mencegah gangguan keamanan dan ketertiban, " pungkasnya.

    (N.Son/***)

    jawa tengah kemenkumham jateng salatiga rutan salatiga karutan salatiga andri lesmano waktu luang warga binaan karupam rutan salatiga main musik
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Warga Binaan Rutan Salatiga Kembali Gelar...

    Artikel Berikutnya

    Mantapkan Semangat Juang, Korem 073/Mkt...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Danlanud Sultan Hasanuddin Mengantar Keberangkatan Wakil Presiden RI Kunker Ke Larantuka

    Ikuti Kami